Shinobu merupakan salah satu karakter yang cukup unik dan muncul pada arc Wanokuni. Dia adalah salah satu sekutu dalam aliansi antara Bajak Laut, Samurai, Mink, dan Ninja. Setelah Kaido berhasil dikalahkan, Wanokuni dipimpin oleh Momonosuke, dan Shinobu memiliki murid baru, yaitu Otama. Berikut adalah 7 Fakta tentang Shinobu dalam One Piece
Menyelamatkan Aliansi Dari Kaido
Saat Kaido muncul dalam bentuk naga, dia memberikan serangan yang mematikan, meskipun tidak ditujukan langsung pada musuh atau aliansi yang berusaha untuk mengalahkannya, melainkan pada kastil Oden. Namun, karena kastil tersebut menjadi markas aliansi, mereka nyaris tewas jika tidak diselamatkan oleh Shinobu dengan kekuatan Buah Iblisnya.
Menjadi Anak Didik Dari Kinemon
Shinobu diketahui pernah menjadi anak didik Kinemon pada masa lalu, khususnya saat Kozuki Oden masih berkuasa. Dia tampaknya sangat setia pada Kinemon dan tetap patuh padanya meskipun Kinemon telah menghilang dari Wano Kuni selama 20 tahun. Bahkan, dia ikut membantu saat Kinemon kembali dan melawan Kaido.
Masa Lalu Yang Dialami Oleh Shinobu
Shinobu juga terkenal pada masa muda. Saat bertemu dengan Hanzo, dia dikenal sebagai perayu yang sangat terkenal. Selain itu, penampilannya dulu sangat cantik dan berbeda dengan penampilannya saat Kinemon kembali ke Wanokuni untuk melawan Kaido karena dia menjadi gemuk dan sudah menarik perhatian laki-lakinya.
Pernah Menuduh Bajak Laut Heart
Dalam menjalankan rencana mereka, aliansi menghadapi banyak rintangan, bahkan beberapa rencana mereka berhasil diketahui oleh musuh. Shinobu pernah menuduh Bajak Laut Heart yang dipimpin oleh Law membocorkan rahasia yang telah disusun oleh Kinemon. Padahal, orang yang melakukan hal ini adalah Kanjuro karena dia adalah mata-mata Orochi.
Merubah Momonosuke Menjadi Dewasa
Shinobu memiliki kemampuan Buah Iblis yang memungkinkannya untuk mempercepat pertumbuhan, bahkan pada manusia. Momonosuke adalah salah satu yang pernah diubah oleh Shinobu menjadi dewasa. Meskipun demikian, hanya tubuh Momonosuke yang berubah menjadi dewasa, sedangkan sikap dan perilakunya tetap sama seperti sebelumnya.
Kakak Shinobu Berada Di Wanokuni
Shinobu memainkan peran penting dalam Arc Wanokuni, dan menariknya, dia memiliki seorang kakak bernama Shinosuke. Shinosuke pernah terlihat saat menyusup ke ibu kota bunga dan melaporkan situasi kepada Kinemon. Dia turut bergerak untuk melancarkan rencana dalam penyerangan untuk merebut kembali Wanokuni.
Jadi Cantik Kembali Akibat Ryokugyu
Ketika pertama kali muncul, Shinobu telah mengalami banyak perubahan. Meskipun dahulu Shinobu terkenal sebagai seorang kunoichi yang cantik dan menawan di Wano Kuni, setelah terkena serangan dari Ryokugyu yang datang ke Wano Kuni, dia mendapatkan kembali tubuhnya yang ideal, bahkan jauh lebih baik dari sebelumnya.
Itulah 7 Fakta Shinobu One Piece, Jangan lupa berikan komentar ya :)
Baca Juga :
Note :
Jika Kalian ingin copy paste artikel ini jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya ya :)
Artikel terkait :